Senin, 04 Mei 2009

Tahun 2010, Solaris 11 Siap Melenggang




Belum puas dengan Solaris 10, kini Sun Microsystems tengah bersiap merilis Solaris teranyarnya. Nevada, demikian kode nama untuk OS yang disebut-sebut sebagai Solaris 11 ini. Menurut sumber berita yang kami lansir, Sun berencana akan segera merilis Solaris 11 mulai pertengahan 2010 mendatang.

Namun demikian, Sun sendiri tidak mengatakan tanggal pasti kapan Nevada akan diluncurkan. Pihak Sun mengatakan bahwa hal itu tergantung pada pengembangan proyek, kondisi pasar dan status Sun sebagai unit dari Oracle (perusahaan yang telah mengakuisisi Sun beberapa waktu lalu). Tetapi seperti laporan pada bulan Oktober 2008 silam, saat update Solaris 10 versi 10/08 diumumkan, Dan Roberts (Direktur Pemasaran untuk Solaris), mengatakan bahwa setelah rilis beberapa distro OpenSolaris Indiana, Sun akan mengambil snapshot dari OpenSolaris dan berfokus pada Solaris 11 komersial.

Pada kenyataannya, Sun sangat berharap dapat segera meluncurkan Solaris 11 dengan prosesor UltraSparc-RK (Rock) 16 core-nya. Di sisi lain, impian tersebut sepertinya tidak akan terjadi, kecuali sistem berbasis Rock akan keluar pada pertengahan tahun depan atau Solaris 11 diambil pada tahun ini. Terakhir kali Sun memublikasikan tentang Rock pada Januari silam, Presiden dan CEO Sun pada saat itu mengatakan kalau server Supernova yang berbasis Rock diharapkan dapat melenggang ke pasaran di akhir tahun ini.

Sementara itu, Sun melanjutkan untuk mengeluarkan semi update untuk rilis komersial Solaris 10. Di bulan Mei 2009 ini update tersebut baru muncul. Sayangnya, berbagai update fitur dari Sun tersebut tidak dikupas dalam sumber berita yang kami lansir. Jadi, kita nantikan saja permainan Sun di tahun 2010 mendatang. (Indah PM/ theregister)

0 komentar:

Posting Komentar